Balai Litbangkes Baturaja Gelar Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Fungsional dan Pegawai Negeri Sipil

Balai Litbangkes Baturaja Gelar Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Fungsional dan Pegawai Negeri Sipil

Balai Litbangkes Baturaja menggelar acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Fungsional pada Kamis (20/1) pagi. Acara yang dimulai pada pukul 09.00 tersebut dilakukan secara daring di Ruang Kelas A Balai Litbangkes Baturaja.

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Fungsional di lingkungan Kementerian Kesehatan dilaksanakan oleh Sekretaris Jenderal Kemenkes secara luring di Ruang Rapat Leimena, Kementerian Kesehatan RI serta secara daring di satker masing-masing. Dari 27 pejabat fungsional yang dilantik hari ini, dua diantaranya berasal dari Balai Litbangkes Baturaja yakni Perencana Muda atas nama Febriyanto SKM., M.Bmd dan Epidemiologi Kesehatan Muda atas nama Anif Budiyanto, SKM., M.Epid.

Selain Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Fungsional, Balai Litbangkes Baturaja juga melakukan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Pegawai Negeri Sipil atas nama Dwi Fitrianingtyas, S.I.Kom. Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Balai Litbangkes Baturaja, Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Islam Kemenag Kab. OKU, H. Muhammad Ali, S.Fil., M.Hum., Kasubbag Adum Balai Litbangkes Baturaja, serta para pejabat fungsional peneliti, litkayasa dan pejabat fungsional lainnya dan seluruh pegawai Balai Litbangkes Baturaja.

Pelantikan PNS yang dilakukan kali ini merupakan pengangkatan CPNS menjadi PNS pada formasi CPNS tahun 2019 untuk mengisi formasi jabatan Pranata Hubungan Masyarakat Ahli Pertama dan telah mulai aktif bekerja sejak tanggal 04 Januari 2021.

Adapun syarat seorang CPNS dapat diangkat menjadi PNS sedikitnya harus memenuhi 4 syarat, yaitu:

  1. Mengikuti dan dinyatakan lulus diklat pra-jabatan (Pelatihan Dasar CPNS)
  2. Dinyatakan sehat jasmani dan rohani serta bebas narkoba
  3. Hasil penilaian kinerja dan perilaku selama menjadi CPNS bernilai baik
  4. Mengangkat sumpah/janji PNS

Dalam sambutannya, Yulian Taviv, SKM., M.Si selaku Kepala Balai Litbangkes Baturaja mengingatkan setiap ASN harus memegang teguh pada satu nilai dasar dan semboyan yang sama. Oleh karena itu, ditetapkan satu core values ASN untuk mensarikan nilai-nilai dasar ASN ke dalam satu kesamaan persepsi yang lebih mudah dipahami dan diterapkan oleh seluruh ASN.

Core values ASN berperan sebagai panduan berpikir, bertutur, dan berperilaku. Core values yang dimaksud dan harus diimplementasikan disingkat dalam kata BerAkhlak, yakni Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif. Kemudian, employer branding yang merupakan moto ASN dalam bekerja harus menerapkan semboyan “Bangga Melayani Bangsa.”

Akhir kata, kami ucapkan selamat kepada para pegawai yang dilantik ke jabatan barunya. Semoga kita semua dapat menjadi ASN yang bangga melayani bangsa, bangga melayani masyarakat, serta bekerja menjalankan kewajiban sesuai dengan nilai dasar BerAKHLAK. (df)

Sumber: Humas Balai Litbangkes Baturaja


Related Articles

PLH Sekda OKU Romson Fitri SH Melakukan Kegiatan Salat Subuh Berjama’ah di Masjid Jami’ Al-Qahhar Blok. M Kel. Baturaja Permai, Sabtu (14/10/2023).

Ketua Masjid H. Yulius Faisol Mengucapan Terima Kasih kepada PLH Sekda OKU beserta rombongan yang telah berkesempatan hadir Masjid Jami’

BUPATI OKU BUKA PASAR BEDUK

Hampir setiap bulan Ramadhan, pemerintah Kabupaten OKU menyiapkan pasar bedug. Taman kota Baturaja, yang menjadi pusat wisata kuliner untuk berbuka

Banyak Kendaraan Parkir Sembarangan, Begini Komentar Anggota Dewan OKU

Kondisi kendaraan bermotor baik roda empat dan roda dua yang parkir sembarangan dipinggir jalan raya mendapat sorotan dari Ketua Komisi